Bunga Rosella dengan nama latin Hibicus Sabdrariffah yang berasal dari benua Afrika, Rosella (Hibicus Sabdrariffa L) merupakan anggota famili Malvaceae. Bunga dan Daun Rosella ini memiliki segudang manfaat loh bagi kesehatan, biasa diolah dengan cara menjadikan teh herbal. Bunga ini memiliki khas warna merah yang pekat serta rasa asam dibagian kelopak bunganya. Dan hal lainnya, tanaman herbal ini juga mampu berfungsi sebagai bahan antiseptik, agen astringen.
Mengenal Manfaat Tanaman Rosella
Rosella, selain memiliki cita rasa segar, kelopak bunga efek farmakologis yang cukup lengkap, seperti diurtik, onthelmitik, antibakteri, antiseptic, antiradang, menurunkan panas, mencegang gangguan jantung, kanker darah dan menstimulasi gerak peristaltik usus. Atioksidan rosela telah banyak dibuktikan oleh beberapa penelitian, diantaranya yaitu Farombie dan Ige (2007).
Yang paling sering dibudidayakan yaitu bagian kelopaknya, rosella kaya akan kandungan asam organik, mineral, asam amino, karoten, dan vitamin C. Kandungan vitamin C dalam rosella 3 kali lebih tinggi dari anggur hitam, 9 kali lebih tinggi dari jeruk, 10 kali lebih banyak daripada buah belimbing.
Kandugan yang terletak pada kelopak bunga rosella :
Protein : 2 g
Karbohidrat : 10,2 g
Lemak : 0,1 g
Tiamin : 0,05 mg
Riboflavin : 0,07 mg
Niacin : 0,06 mg
Vitamin C : 17 mg
Kalsium : 150 mg
Zat Besi : 3 mg
Teh Rosella adalah teh yang herbal yang bebas kafein. Terbuat dari buah buah kering rosella yaitu kelopak bunganya.
Teh rosella dapat dikonsumsi panas atau dingin yang memiliki rasa asam mirip dengan cranberry. Maka itu, banyak orang sering menambahkan pemanis buatan atau alami untuk menyeimbangkan rasa getirnya. Untuk mendapatkan manfaat teh rosella, kamu dianjurkan untuk mengonsumsi sebanyak 1,5 - 3 gr / hari dalam 1 – 2 cangkir teh.
Selamat Mencoba..
0 Komentar