Ada begitu banyak jenis bunga hias yang menarik untuk dimiliki, salah satunya adalah bunga asoka. Tentu kamu sudah tidak asing lagi ketika mendengar nama bunga yang satu ini bukan ?
Selain cantik, ternyata bunga asoka ini adalah jenis bunga yang unik loh.
Bunga asoka dikatakan unik karena dapat mengeluarkan aroma wangi pada malam hari, terutama pada bulan April hingga bulan Mei. Bunga dengan nama latin Saraca asoca ini terbagi menjadi beberapa jenis, penasaran apa saja ? yuk disimak hingga tuntas!
Jenis-jenis Bunga Asoka
1. Bunga Asoka Jawa
Bunga asoka jawa memiliki nama latin Ixora javanica. Berasal dari pulau jawa, bunga asoka jawa dapat hidup di daerah yang beriklim tropis. Bunga asoka sendiri terdiri dari beberapa bagian. Yaitu, kelopak bunga, mahkota, benang sari, kepala sari, dan tangkai bunga.
Bunga asoka jawa memiliki bunga berwarna merah dengan bagian ujung berwarna orange. Biasanya, bagian kelopak bunga yang satu ini akan berkumpul menjadi satu pada pucuknya. Gimana ? Tertarik untuk menanam bunga yang satu ini ?
Jika kamu tertarik untuk menanam bunga jenis ini, maka kamu harus memastikannya terkena sinar matahari langsung dan memperoleh air yang cukup.
2. Bunga Asoka Merah Muda
Jenis asoka yang satu ini hanya dapat tumbuh kurang dari satu meter saja, dan jika dibandingkan dengan asoka jawa. Bunga dengan nama latin Ixora coccinea L ini memiliki daun jauh lebih kecil dari pada daun bunga asoka jawa.
Bunga asoka merah muda ini berbentuk seperti pipa kecil dan tersusun dalam tandan yang rapat antar kuntum bunganya.
Ciri-ciri Bunga Asoka
1. Memiliki batang bunga seperti kayu dan bertekstur keras dengan ranting berwarna putih.
2. Daun berbentuk lonjong dan meruncing.
3. Bunga bergerombol dengan warna yang terang.
4. Memiliki akar tunggang yang menjalar ke bawah.
5. Terdapat sari bunga yang terasa manis.
Manfaat Bunga Asoka
Karena bentuk bunga serta warnanya yang menarik, maka tak heran jika bunga yang satu ini sering dijadikan sebagai hiasan rumah. Tapi tahukah kamu, bukan hanya sekedar untuk hiasan rumah. Ternyata bunga yang satu ini juga memiliki berbagai manfaat bagi kesehatan.
Berikut beberapa manfaat bunga asoka bagi kesehatan.
1. Mengobati luka memar
2. Membantu menghilangkan keram betis
3. Mencegah peradangan
4. Melancarkan menstruasi
5. Membantu mengatasi wasir
6. Mencegah anemia
7. Membantu melancarkan sistem peredaran darah dalam tubuh
8. Sumber antioksidan
9. Membantu mengatasi hipertensi
Kisaran Harga
Bagi kamu yang tertarik untuk menanam bunga yang satu ini, kamu tidak perlu khawatir soal harga. Walau bentuknya indah dan memiliki banyak manfaat, bunga asoka ini dibandrol dengan harga yang terjangkau. Yaitu, berkisar antara RP. 5.000 hingga RP. 50.000.
Wah, ternyata bunga asoka memiliki banyak sekali manfaat yang tidak kita ketahui sebelumnya. Tentu ini akan menambah minat untuk memilikinya bukan ?
0 Komentar